Mengenal Jarum Rajut – Knitting and Crocheting

Jarum rajut hakpen

Jarum rajut secara umum adalah jarum yang digunakan untuk merajut/menyulam benang hingga menghasilkan kain rajutan. Pada umumnya, kegiatan rajut-merajut terdiri dari dua macam yaitu knitting dan crocheting. Knitting sering diterjemahkan ke bahasa Indonesia menjadi “merajut”, sedangkan crocheting diterjemahkan “merenda”. Meskipun menurut saya penerjemahan crocheting menjadi “merenda” kurang pas rasanya, karena “renda” sebagian besar adalah berasal dari kegiatan crocheting, tapi tidak semua crocheting menghasilkan “renda”. Dalam bahasa Inggris pun, istilah yang umum digunakan untuk renda adalah “lace”. Tapi karena keterbatasan bahasa Indonesia, banyak yang menterjemahkan crochet dengan renda.

Karena knitting dan crocheting adalah dua hal yang berbeda, maka dari itu jarum yang digunakan berbeda pula. Jarum rajut untuk crochet memiliki ujung yang berkait. Nah, crochet sebenarnya paling tepat diterjemahkan dengan mengait, yang mana semakin tidak populer penggunaannya, karena kata “kait” berkonotasi dengan pancing. Hihihi. Negara jiran Malaysia lah yang menggunakan istilah “kait” ini untuk crochet.

Dalam referensi rajut berbahasa Inggris sangat mudah membedakan antara jarum crochet dan knitting. Jika menggunakan istilah “hook”, berarti yang dimaksud adalah hakpen/crochet. Sedangkan untuk knitting, istilah yang digunakan adalah “needle”.

Jarum rajut hakpen

belanja jarum rajut klik di sini

Jarum Rajut / Crochet Hook / Hakpen

Jarum rajut berkait ini juga populer dengan nama hakpen, ada juga yang menyebut hakken yang bahasa Inggrisnya adalah crochet hook. Anyway busway, jarum rajut atau crochet hook memiliki ujung berkait yang panjang jarum keseluruhannya berkisar antara 13-15 cm. Jarum rajut ini memiliki ukuran yang bermacam-macam, sesuai dengan besar penampang benang yang digunakan untuk menghasilkan kreasi rajutan. Ukuran paling kecil yang pernah saya temui adalah 0,6 mm, sedangkan paling besar adalah 10mm. Ukuran tersebut dihitung berdasarkan lebar pengaitnya (lihat gambar). Untuk menghasilkan rajutan yang rapat, biasanya saya menggunakan ukuran jarum yang lebih kecil dari standar benangnya. Sebaliknya untuk menghasilkan rajutan yang renggang, saya gunakan jarum yang lebih besar daripada standar benang.

Jarum rajut hakpen 10mm

Jarum rajut yang beredar di pasaran biasanya terbuat dari bahan besi, stainless steel, aluminium dan bambu. Jenisnya ada dua, yaitu single pointed dan double pointed. Single pointed memiliki satu kait per jarum, sedangkan double pointed memiliki dua kait dengan ukuran yang berbeda pada tiap ujungnya.

Jarum rajut crochet yang kecil (lace) dengan ukuran di bawah 2 mm umumnya menggunakan bahan stainless steel atau besi yang kuat. Sedangkan yang lebih besar dari 2 mm menggunakan bahan aluminium karena lebih ringan jika untuk jarum besar.

Crochet hook tidak dibuat secara khusus untuk digunakan dengan tangan kanan atau tangan kiri. Cara memegangnya pun terserah kepada pemakainya, sesuai selera masing-masing. Namun demikian secara umum orang memegang hakpen dengan salah satu cara berikut:

  1. Gaya pensil. Memegang jarum seperti memegang pensil.
  2. Gaya pisau. Memegang jarum seperti menggenggam pisau untuk mengiris.

belanja jarum rajut klik di sini

Jarum Knit / Knitting Needle / Breien

Jenis yang kedua adalah jarum rajut untuk knitting, bahasa Inggrisnya adalah knitting needle. Jarum knit ini populer juga dengan sebutan “breien”. Breien ini memiliki ujung yang runcing, tapi tidak seruncing jarum untuk menjahit. Bisa dikatakan runcing tapi tumpul. Jarum breien ini umumnya lebih panjang daripada hakpen, pun ukurannya sangat bervariatif, mulai 1,25 mm hingga 20 mm. Bahan jarum knit ini yang umum adalah besi, aluminium, bambu dan plastik. Berbeda dengan hakpen, satu ukuran breien ini terdiri dari dua buah jarum (atau lebih) yang digunakan secara bersamaan, dipegang oleh tangan kanan dan kiri (Anda bisa juga merajut pakai kaki, kalau bisa :D). Sedangkan pada crochet, satu tangan memegang jarum, tangan satunya memegang benang.

Jarum knit bekas

Tipe jarum knit ini terbagi menjadi tiga, yaitu; single pointed (satu ujung runcing), double pointed (dua ujung runcing) dan circular (melingkar). Pada jarum knit single pointed, satu ujungnya runcing, sedangkan ujung lainnya berbentuk bulat besar (atau bentuk lainnya) yang lebih besar daripada diameter jarum untuk mencegah benang selip/tergelincir.

Jarum knit double pointed adalah yang tertua, di mana tiap ujungnya runcing. Tipe yang terakhir adalah yang paling baru; circular needle. Tipe circular ini hampir sama dengan double pointed, hanya saja kedua jarum dihubungkan dengan sebuah bahan lentur seperti benang atau yang paling umum adalah seperti selang air.

Masing-masing tipe jarum knit yang tersebut di atas memiliki kegunaan dan kelebihan masing-masing tergantung pada kreasi rajutan yang sedang dihasilkan.

Fun fact: Jarum knit terbesar di dunia memiliki diameter 6,5 cm dengan panjang 3,5 m! Dibuat oleh Julia Hopson berkebangsaan Inggris.

Breien terbesar di dunia

Sumber: Crochet Hook, Knitting needle

belanja jarum rajut klik di sini

Update 18-12-2014

Jarum/Alat Rajut Lainnya

Selain jarum-jarum yang disebutkan di atas, ada juga tipe jarum yang menggunakan teknik berbeda seperti jarum Tunisian. Jarum Tunisian atau Tunisian hook ini lebih panjang dari hook biasa, bahkan yang panjang sekali menggunakan tali sebagai ‘perpanjangan’ dari jarumnya seperti Jarum Rajut Tunisian Bambu Panjang. Bahannya kebanyakan terbuat dari aluminium atau bambu. Teknik merajutnya pun sedikit berbeda dengan crochet hook biasa.

Dari kreativitas penekun rajutan akhirnya juga memunculkan beberapa model jarum/alat rajut baru seperti misalnya Knook (singkatan dari Knitting with hook), yang merupakan perpaduan dari knitting dan crochet. Ada juga CroKnit (yang ini Maya Crafts belum punya) berupa double pointed hook yang pada dua ujungya terdapat kait dengan ukuran yang sama.

Selain menggunakan jarum (plus skill), merajut bisa juga tanpa jarum dan tanpa skill! Yaitu dengan menggunakan knitting loom. Knitting loom ini belum begitu populer di Indonesia. Knitting loom ini biasanya berbentuk kotak persegi panjang atau lingkaran yang pada kotak atau lingkaran ini ada pasak-pasak (peg) untuk “mencantolkan” (apa ya bahasa Indonesianya?) benang. Sedemikian rupa hingga menjadi rajutan. Dari knitting loom ini pun bisa untuk membuat macam-macam produk seperti topi, syal, kaos kaki, selimut, sarung tangan dkk.

UPDATE 20-09-2017 (dari FB Page Maya Crafts)

Rajuter penting untuk memahami masalah ini.

Tahukah Anda bahwa crochet hook dan jarum knitting yang beredar di pasaran memiliki standar ukuran yang berbeda-beda? Paling tidak ada tiga standar ukuran yang banyak ditemui di Indonesia, yaitu metric (mm), Jepang, dan US (Amerika Serikat).

Hakken merk Rose yang banyak beredar di Indonesia itu menggunakan ukuran Jepang; 3/0, 4/0, 5/0 dst. Demikian juga merk seperti Hamanaka, Clover (versi jepang), Tulip dll. Sedangkan hook buatan China kebanyakan menggunakan ukuran metric (milimeter).

Jadi, ukuran 4/0 ≠ 4.0 mm (lihat tabel), tapi 4/0 = 2.50 mm dst. Jadi, penting untuk memperhatikan standar ukuran ini ketika ingin membeli atau menggunakan sebuah hook.

belanja jarum rajut klik di sini

85 thoughts on “Mengenal Jarum Rajut – Knitting and Crocheting

  1. furstin says:

    lg belajar ng rajut nieh.. itu beli jarumnya d mna yaa.. d pasaran dpetnya yg stainless n ukuran kecil”

  2. riztya karina says:

    Minta sarannya donk teman teman,bagi pemula baiknya menggunakan jarum knit yg ukuran berapa ya?saya ingin seksli belajar tapi belum tau gimana memulainya.
    Trima ksih

    • Maya Crafts says:

      Kalau di deskripsi produk tertera satu set, berarti dapat semua ukuran mbak. Kecuali beberapa item yang ada pilihan ukuran, berarti dijual satuan.

  3. Maya Crafts says:

    @ Amalia
    Untuk bikin syal itu saya habis 2 gulung aja mbak. Silahkan bikin order di website ini mbak.
    Ongkir ke Pekalongan kota Rp 18.000 via JNE.

  4. inaa says:

    mbak untuk benang yang bahannya 100% bamboo dengan ukuran jarum 3,75mm, bisa dibuat untuk round scarf yg tebel gak?? terus kalo bahan bamboo bisa melar kayak wool gak yaa?? mohon infonya.

    • Maya Crafts says:

      Untuk bikin round scarf yang tebel, pake minimal benang ukuran 4 (medium) mbak. Setau saya, kalo 100% bambu bahannya gak melar, kecuali ada campuran serat lainnya seperti wool atau akrilik.

  5. christina says:

    mbak mau tanya, saya kan mau belajar merajut.kalau misalnya pake benang wol itu jarum knit nya yg ukuran berapa ya? apa ukuran jarumnya bisa terserah?makasih

  6. ira says:

    Mb kalo mau ngerajut sepatu atau topi bayi bagusjya 9ake benang a9a?yang kayak bnang wol tp lebih tebelan namanya bnang apa mb?

    • Maya Crafts says:

      Untuk rajut topi bayi bagusnya pake benang katun mbak. Benang katun itu nama lain dari suppliernya adalah benang topi.
      Setahu saya, benang wol meskipun tebalnya kayak apa tetep namanya benang wol?

  7. nanda says:

    mbak kalo mau buat syal itu cocoknya pakai benang apa?perlu berapa gulung?dan jarum knitnya pakai yang mana ya?mohon infonya

  8. richa says:

    Sis mau tanya donk
    Kalo mau buat baby booties bagusnya pake benang yg kyk apa ya?? Yg bahannya lembut gitu
    Trus aku juga mau cari jarum kntting spn yg agak pendek gitu
    Kalo yg di foto sis kan spnnya uk 40cm itu aku rasa terlalu panjang agak ribet buat booties nya gitu

  9. richa says:

    Oww biasa yg aku liat di youtube gitu
    Untuk pembuatan baby booties
    brarti mrk pake Dpn yg almunium ya???
    sis ada jual ga??

  10. Ayu Evie says:

    Mba Maya , kalau jarum crochet yang ujungnya bisa dimasukkan benang ( sprt tali sepatu ) seperti contoh dlm videonya , itu hanya satu macam /polanya hanya sprt contoh saja atau bagaimana ? , saya beli alat itu di mbak Maya tapi belum tau cara pakainya … Terima kasih.

    • Maya Crafts says:

      Wah kalo itu saya juga belum medalami mbak. Tapi sepertinya ada banyak juga kok polanya. Mbak bisa search di google/youtube dengan keyword knook pattern dan semacamnya.

    • Maya Crafts says:

      Coba pakai benang rajut polyester mbak, atau akwool atau new milco. Atau sekalian yg gedean seperti onzie atau nadya. Bikin proyek yang sederhana dulu semisal syal atau bros.

  11. Nataa says:

    Mbak, saya kan mau merajut sweater hangat. Saya lihat di youtube itu jarumnya pakai breien, bukan hakpen. Kira² pakai hakpen bisa apa tidak ya? Soalnya saya biasanya pakai hakpen, belum pernah pegang breien.
    Terus untuk benangnya yang wool, akrilik atau katun ya?
    Terima kasih…

  12. GRACE says:

    saya ingin belajar knitting, untuk pemula, benang dan jarumnya ukuran berapa ya?

    rencana saya ingin membuat syal

    makasih

  13. Fatimah says:

    Mbak, apakah oemula harus punya semua jenis jarum knit (spn,dpn dan circle)? Atau cukup satu jenis saja?
    Untuk sweater pakainya jarum knit apa?
    Terimakasih

      • Fatimah says:

        Iya ya mbak…maksud saya nantinya kl buat sweater tu pake jarumnya apa aja?
        Saya sebenernya sdh menekuni crochet dan sdh bikin beberapa sweater, cuma kayaknya model sweater knit lbh banyak dan bagus2, jadi pengen bisa knit. Cuma ya itu…alat tempurnya kayaknya banyak banget ya?…jadi apakah knitter tu hrs punya semua peralatan tempurnya?? Arau buat knitter pemula cukup dpn atau spn (mana yg lbh banyak pakenya, terutama kl mau bikin granny juga)?

  14. Natalindah Jokiem says:

    Mba maya mau tanya, saya baru mulai belajar merajut dan mau beli jarum knitting set circular, tapi pilihannya banyak. Yang sy tau brein 80 cm untuk projek semacam sweater, yang 40/50/60 cm untuk projek topi dan yang 23 mm untuk projek kaos kaki, gloves, dan lengan baju. Yang mau saya tanyakan jika saya beli yg brein 80 circular cm (yg paling panjang) bisa tidak untuk semua projek yang sy sebut diatas? Soalx lebih ekonomis.
    NB: circular 60 cm apa bisa untuk buat sweater dewasa?

  15. Surua Su says:

    mba, saya pegang hook spt megang pisau, belajar di you tube. saya suka bikin amigurumi, nah sy mu tanya hook aluminium yang pake gagang karet sama hook aluminium singgle pointed itu beratnya sama tak? trus ongkir sesuai tarif JNE atau nggak? (ongkir untuk kota ke Garut)

  16. Sita Ade says:

    permisi mba mau nanya, sempat baca soal ukuran hakken yanng pake sistem 0/6 dst itu ukuran jpn kan? saya punya dari 0/2-0/6 bentuknya stainless seperti untuk lace, waktu saya beli yang lebih besar dari itu didaerah saya tokonya bilang tidak ada, yang jadi pertanyaan, kalo saya mau beli lagi ukuran diatas itu tapi dengan stndar ukuran selain jepang mulai dari berapa? terimkasih

  17. Lilis says:

    Mba…saya mau beli alat knittingnya buat pemula. Harganya berapa dan apa ada buku tutorialnya untuk rajut knitting ?

  18. Rita says:

    Sy br bljr merajut dr nonton youtube
    Kl sy mau buat clutch ukuran 7inci, sy harus beli benang yg jenis apa, brp bnyk & jarum yg ukuran brp? Mksd sy mau lgsg sy pesan disini….tq….

    • Maya says:

      Yang paling umum digunakan untuk merajut clutch itu benang polyester dan nilon mbak. 2 gulung cukup. Ukuran jarum menyesuaikan (lihat di masing2 deskripsi benang).

  19. astri says:

    sis saya mau coba bikin kaos kaki sama sarung tangan, pakai jarum breien nya yg mana ya sis, sama benang nya pakai jenis apa? tks

  20. Farah says:

    Sis mau tanya kelebihan dan kekurangan dari breien stainless steel dan bamboo apa ya? Lebih bagus yang mana utk pemula?

    • Maya says:

      Tidak terlalu banyak bedanya sih mbak. Kalau stainless itu lebih tahan terhadap jamur, bahannya lebih kuat sehingga lebih tidak gampang patah/putus. Kelebihan bahan bambu itu sedikit lebih ringan terutama di nomor2 besar. Dan juga katanya sih jarum rajut bahan bambu itu boleh masuk ke kabin pesawat.

  21. Tetty says:

    Sis mau tanya ukuran2 hakpen ssi huruf dan.angka dong … Mis : hakpen H = ukuran brp dg angka ?

  22. Sherly says:

    sis, masih bingung nih. saya mau bikin boneka felt knit gtu yang sudah dalam 1 kit.
    memang sudah dapet jarumnya. tapi tempat jarumnya itu gak ada, dan alhasil kalo pas dipake tangannya cepet pegel.
    pas nyari2 felt tool kit, banyak ukuran jarum yang dijual di pasaran.
    bedanya ke hasil felt nya apa ya sis? apa jarum yang lebih besar hasilnya lebih rapi/lebih cepat? thanks

  23. Tsabita says:

    halo maya craft! tadi saya cari2 di internet ada boneka yang bahannya benang “Super bulky yarn”. nah, itu di US, dia tulis kalau hapkennya itu 5mm. terus saya cari di mayacraft(SHOPEE) kalau itu utk hakpen uk 10.

    apa benang bulky yang mbk jual di shopee itu sama dengan yang saya lihat di internet?
    kalau iya berarti perbedaan hakpen US sama di indo bedanya jauh gitu??

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *